HUBUNGAN PENGETAHUAN DENGAN SIKAP IBU HAMIL TENTANG KELAS IBU HAMIL DI DESA KERTAK HANYAR II WILAYAH PUSKESMAS KERTAK HANYAR KABUPATEN BANJAR TAHUN 2016

Dede Mahdiyah, Ali Rakhman Hakim, Endang Susilawati

Abstract


Latar Belakang : Angka Kematian Bayi (AKB) dan Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia masih cukup tinggi dibandingkan dengan negara ASEAN lainya. Untuk menurunkan Angka Kematian Ibu harus mensinergiskan beberapa program yang terkait mulai dari sejak saat Ibu hamil, melahirkan, bayi, balita, remaja, PUS sampai Usia lanjut. Salah satu upaya memperkenalkan dan meningkatkan pemahaman ibu hamil tentang buku KIA adalah dengan melaksanakan kelas ibu hamil. Kelas ibu hamil merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat bagi ibu, karena dapat menigkatkan pengetahuannya mengenai masalah kehamilannya. Pengetahuan dan sikap terhadap apa yang dilakukan merupakan faktor- faktor yang dapat mempermudah atau mempredisposisi terjadinya prilaku pada diri sendiri seseorang namun suatu sikap belum otomatis terwujudnya dalam suatu tindakan.
Tujuan : Untuk menganalisis hubungan antara pengetahuan dengan sikap ibu hamil tentang kelas ibu hamil di Desa Kertak Hanyar II wilayah puskesmas Kertak Hanyar Kabupaten Banjar.
Metode : Metode penelitian ini menggunakan survei Analitik dengan jenis penelitian observasional serta menggunakan desain studi atau rancangan cross sectional. Populasi pada penelitian ini adalah semua Ibu hamil bulan Maret tahun 2016 di desa Kertak Hanyar II Puskesmas Kertak Hanyar Kabupaten Banjar yang berjumlah 101 orang. Jumlah sampel 50 responden. Teknik sampling menggunakan simple random sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis dengan uji chi square (α= 0,05)
Hasil : Ibu dengan pengetahuan baik tentang kelas ibu hamil sebanyak 36 orang (72,0%) dan ibu dengan sikap positif (mendukung) tentang kelas ibu hamil sebanyak 37 orang (74,0%) didesa Kertak Hanyar II di puskesmas Kertak. Berdasarkan uji chi square didapat nilai p=0,804 > α=0,05
Simpulan : Tidak ada hubungan pengetahuan dengan sikap ibu hamil tentang kelas ibu hamil wilayah II Kertak Hanyar Kabupaten Banjar
Kata Kunci : Kelas Ibu Hamil, Pengetahuan, Sikap.


Full Text:

PDF

References


Arikunto, Suharsimi. 2011. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rieneka Cipta.

Dewi,Wawan. 2010. Teori dan Pengukuran Pengetahuan Sikap Dan Perilaku Manusia. Yogyakarta :Nuha Medika

Imam Santoso. 2013. Manejemen Data Untuk Analisis Data Penelitian Kesehatan.Banjarbaru: Gosyen Publishing.

Kementrian Kesehatan RI. 1997. Buku Kesehatan Ibu Dan AnakTahu 2015. Jakarta: Direktorat Kementrian Kesehatan RI.

Kementrian Kesehatan RI. 2011. Pedoman Pelaksanaan KelasIbu Hamil. Jakarta: Direktorat Kementrian Kesehatan RI.

Notoatmojdo, Soekidjo. 2012. Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: RienkaCipta.

Notoatmojdo, Soekidjo. 2012. Promosi Kesehatan Teori Dan Aplikasi. Jakarta: Rienka Cipta.

Puskesmas Kertak Hanyar 2015. Data Kohort Ibu Hamil Desa Kertak Hanyar IIJanuari-Mei Tahun 2016 Kabupaten Banjar.

PuskesmasBenangin. 2015. Data PWS KIA januari-DesemberTahun 2015. Kabupaten Banjar.

Masini dan Ribka Itha Idhayanti. 2015 Pengaruh umur, Tingkat Pengetahuan,Sikap Terhadap Partisipasi Ibu Dalam Kelas Ibu Hamil Vol 6

Sugiyono, 2013.Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Syaifudin, AB. 2013. Pelayanan Kesehatan Maternal dan Neonatal. Jakarta: Yayasan Bina Pustaka.

Tinah, 2013.Pengaruh pelaksanaan Program Kelas Ibu Hamil Terhadap Pengetahuan dan sikap ibu hamil dalam deteksi dini resiko tinggi Vol 4


Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2017 Dede Mahdiyah, Ali Rakhman Hakim, Endang Susilawati

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.