Hubungan Supervisi Kepala Ruangan Dengan Kepatuhan Timbang Terima Perawat di Rumah Sakit

Herman Franisha, Dewi Setya Paramitha, Bahrul Ilmi

Abstract


Latar Belakang: Kepatuhan timbang terima oleh perawat di ruang perawatan sering tidak sesuai dengan SOP pada pelaksanaannya karena kurangnya bimbingan, bantuan dan pengawasan dari kepala ruangan.

Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan supervisi timbang terima kepala ruangan dengan kepatuhan timbang terima perawat di Rumah Sakit Islam Banjarmasin.

Metode: Penelitian ini menggunakan desain analitik korelational. Populasi adalah semua perawat pelaksana di ruang rawat inap Rumah Sakit Islam Banjarmasin dengan sampel diambil dengan teknik Proporsional Stratified Random Sampling berjumlah 67 orang. Analisis data menggunakan spearman rank.

Hasil: Hasil peneltian didapatkan bahwa terbanyak supervisi yang dilakukan kepala ruangan adalah baik (65,7%) dan patuh dalam melaksanakan timbang terima (77,6 %), ada hubungan supervisi timbang terima kepala ruangan dengan kepatuhan timbang terima perawat di Rumah Sakit Islam Banjarmasin dengan kekuatan hubungan yang sedang dengan nilai Ï = 0,002 < α (0,05).

Simpulan: Diharapkan rumah sakit melakukan update SOP timbang terima dengan memasukan unsur pendelegasian supervisi dari kepala ruangan kepada ketua tim terutama pada saat timbang terima dari shift sore kepada shift malam.

 

Kata Kunci: Kepatuhan, Perawat, Supervisi, Timbang Terima


Abstract

 

Background: The obedience of nursing handover implementation at the inpatient ward is often not in accordance with standard procedure. It is due to a lack of guidance, assistance, and head nurse supervision.

Purpose: This study aims to determine the relationship between the head nurse’s supervision with nursing handover obedience at the Banjarmasin Islamic Hospital.

Methods: This study used a correlational analytic design. The population was all nurses in the inpatient ward of Banjarmasin Islamic Hospital. The sample was taken by using a proportional stratified random sampling technique with a total of 67 people. Data analysis used Spearman Rank.

Results: The results found that the most supervision carried out by the head nurses was good (65,7%) and obedience of nursing handover was 77,6%. The strength of relationship was moderate, a value of Ï = 0.002 <α (0.05).

Conclusion: This study is expected that the hospital should update its handover standard procedure. That procedure should include the element of supervision delegation from the head nurse to nurse team leader especially from day shift to night shift.

 

Keywords: Handover, Obedience, Nurse, Supervision



References


Ayuni, D. Q., Almahdy, A. and Afriyanti, E. (2019) ‘Analisis Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Pelaksanaan Timbang Terima Pasien Di Ruang Rawat Inap Rumah Sakit Umum Daerah Pariaman 2016’, Jurnal Ilmu Keperawatan dan Kebidanan, 10(1). doi: 10.26751/jikk.v10i1.605.

Fitrirachmawati (2017) ‘Hubungan Fungsi Supervisi dengan Kepatuhan Perawat Menjalankan SOP Identifikasi Pasien Di RSUP Dr Mohammad Hoesin Palembang Tahun 2015’, Jurnal Administrasi Rumah Sakit, 3(2), pp. 78–87.

Kasim, L., Mulyadi and Kallo, V. (2017) ‘Hubungan Motivasi dan SUpervisi dengan Kepatuhan Perawat dalam Penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) Pada Penanganan Pasien Gangguan Muskuloskeletal di IGD RSUP Prof. Dr. R. D Kandou Manado’, e-journal Keperawatan (e-Kp), 5(1).

Kurniadi, A. (2013) Manajemen Keperawatan dan Prospektifnya: Teori, Konsep dan Aplikasi. Jakarta: Badan Penerbit FKUI.

Nursalam (2015) Manajemen Keperawatan Aplikasi dalam Praktik Keperawatan Profesional, Salemba Medika. Jakarta: Salemba Medika. doi: 10.1001/archinte.165.22.2659.

Paramitha, D. S. (2018) ‘The supervision experience of head nurses in a hospital setting’, in Malini, H. et al. (eds) Strengthening Research Capacity and Disseminating New Findings in Nursing and Public Health: Proceedings of the 1st Andalas International Nursing Conference (AINiC 2017), September 25-27, 2017, Padang, Indonesia. London: CRC Press, pp. 37–41. doi: https://doi.org/10.1201/9781315143903.

Simamora, R. H. (2012) Buku Ajar: Manajemen Keperawatan. Jakarta: EGC.

Suni, A. (2018) Kepemimpinan, Manajemen Keperawatan: Teori dan Aplikasi dalam Praktik Klinik Manajemen Keperawatan. Edited by Y. N. I. Sari. Jakarta: Bumi Medika.

Triwibowo, C. (2013) Manajemen Pelayanan Keperawatan di Rumah Sakit. Jakarta: Trans Info Media (TIM).

Widarti, D., Suryani, M. and Meikawati, W. (2014) ‘Pengaruh Supervisi Kepala Ruang Terhadap Kepatuhan Perawat Pada Jadwal Kegiatan Harian Perawat di Ruang Mawar di Rsud Ungaran’, Karya Ilmiah STIKES Telogorejo, 3, pp. 1–9. Available at: http://182.253.197.100/e-journal/index.php/ilmukeperawatan/article/view/215.




DOI: https://doi.org/10.33859/dksm.v12i1.703

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2021 Dewi Setya Paramitha

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.