HUBUNGAN TINGKAT KECEMASAN DENGAN KEJADIAN ASMA PADA PASIEN ASMA BRONKIAL DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS KUIN RAYA BANJARMASIN

Izma Daud, Alfian Mauriefle, Eka Damai Yanti

Abstract


Latar Belakang : Asma merupakan masalah kesehatan dunia yang tidak hanya terjangkit di negara maju tetapi juga di negara berkembang. Data Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin tahun 2015 jumlah penderita asma sebanyak 7.432 orang dan yang terbanyak terdapat di Puskesmas
Kuin Raya sebanyak 806 orang (10,84%). Terjadinya serangan asma salah satunya dapat disebabkan oleh kecemasan. Kecemasan dapat menyebabkan perubahan fisiologis yang dapat menimbulkan serangan.

Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan tingkat kecemasan dengan kejadian asma pada pasien asma bronkial di wilayah kerja Puskesmas Kuin Raya Banjarmasin.

Metode : Desain penelitian adalah analitik dengan pendekatan cross sectional. Populasi adalah seluruh pasien asma di Puskesmas Kuin Raya Banjarmasin sebanyak 68 orang dan sampel diambil berjumlah 41 orang dengan teknik porpusive sampling. Alat pengumpul data berupa kuesioner. Analisa data melalui uji Spearman Rank dengan menggunakan tingkat kepercayaan 95%. 

Hasil : Hasil penelitian didapatkan tingkat kecemasan pada pasien asma sebagian besar dengan kategori sedang yaitu sebanyak 32 orang (78%) dan sebagian besar mengalami asma yang tidak terkontrol yaitu 33 orang (80,5%). Ada hubungan antara tingkat kecemasan dengan kejadian asma
pada pasien di wilayah kerja Puskesmas Kuin Raya Banjarmasin dengan kekuatan korelasi sangat kuat (p value = 0,000 < α 0,05 dan nilai r = 0,780)

Simpulan : Bagi puskesmas dapat meningkatkan upaya konseling, informasi dan edukasi kepada pasien mengenai pencegahan kekambuhan penyakit asma yang salah satunya adalah cara menghindari rasa cemas yang dialami.


Kata Kunci : Tingkat Kecemasan, Kejadian Asma


Full Text:

PDF

References


Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin. (2016).

Jumlah Penderita Asma Tahun 2015.

Banjarmasin: Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin

Global Initiative For Astma (GINA). (2016).

Global Initiative for Asthma (GINA)

Teaching Slide Set 2016 Update

(Internet), tersedia dalam <

http://ginasthma.org/archived-reports/>

(diakses tanggal 24 November 2016).

Hostiadi, M. (2014). Hubungan Tingkat

Kecemasan dengan Frekuensi

Kekambuhan Keluhan Sesak Napas pada

Pasien Asma Bronkial di SMF Paru RSD

Dr. Soebandi Jember (Internet), tersedia

dalam

(diakses tanggal 01 Desember 2016)

Kementerian Kesehatan RI. (2013). Riset

Kesehatan Dasar 2013 (Internet), tersedia

dalam http://labdata.litbang.depkes.go.id

(diakses tanggal 24 November 2016)

Muhammad, A. (2013). Kedahsyatan Air Putih

untuk Ragam Terapi Kesehatan.

Yogyakarta: Diva Press

Mumpuni, Y. (2013). Cara Jitu Mengatasi Asma

pada Anak dan Dewasa. Yogjakarta:

Rapha Publishing

Pieter, dkk. (2011). Pengantar Psikopatologi

untuk Keperawatan. Jakarta: Kencana

Puskesmas Kuin Raya Banjarmasin. (2016).

Jumlah Kasus dan Kematian Penyakit

Tidak Menulat Menurut Jenis Kelamin

dan Umur Tahun 2014-2016.

Banjarmasin: Puskesmas Kuin Raya

Puspita, R. N. (2014). Hubungan Kecemasan

dengan Tingkat Kontrol Asma di Balai

Besar Kesehatan Paru Masyarakat

(BBKPM) Surakarta (Internet), tersedia

dalam (diakses

tanggal 24 November 2016)

Putri, M. R. (2014). Hubungan Tingkat

Kecemasan dengan Serangan Asma pada

Pasien Asma Bronkial di Balai Kesehatan

Paru Masyarakat Semarang (Internet),

tersedia dalam

(diakses

tanggal 01 Desember 2016)

Ridawi. (2014). Tingkat Kecemasan Penderita

Asma Saat Terjadi Kekambuhan di

Puskesmas Bangsal Kecamatan Bangsal

Mojokerto (Internet), tersedia dalam

d/> (diakses tanggal 23 Mei 2017)

Tumigolong, G. T. (2016). Hubungan Tingkat

Kecamasan dengan Serangan Asma di

Kelurahan Mahakeret Barat dan Timur

Kota Manado (Internet), tersedia dalam

(diakses

tanggal 24 November 2016).

Wahid, A., Suprapto, I. (2013) Keperawatan

Medikal Bedah Asuhan Keparawatan

Pada Gangguan SIstem Respirasi. Jakarta:

Trans Info Media

Wahyuni, A. H. (2014). Prevalensi Faktor-

Faktor Pencetus Serangan Asma pada

Pasien Asma di Salah Satu Rumah Sakit

di Jakarta (Internet), tersedia dalam

/S55279-Anyta%20Hera%20Wahyuni>

(diakses tanggal 01 Desember 2016).


Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2017 Izma Daud, Alfian Mauriefle, Eka Damai Yanti

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.